PALOPO.WARTASULSEL.ID- Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) DPR RI Pusat Dapil III Sulsel, Riyan Latief, melalui Partai Gerindra betul betul-betul bersikap.
Hal tersebut diungkapkan oleh Koordinator Tim Pemenangan Riyan Latief, kepada Koordinator Sulselbar Media Wartasulsel.id, disela sela pemasangan baliho Caleg Anggota DPR RI Pusat Dapil III Sulsel. Selasa, 10 Januari 2023 di Kota Palopo.
" Betul betul-betul bersikap untuk membawa aspirasi masyarakat Tana Luwu, menuju Senayan, " Ungkap Koordinator Tim Pemenangan Riyan Latief.
Sebelumnya, terkait isu apakah Riyan Latief maju dan tidaknya, itu sudah terjawab.
" Itu sudah terjawab. Riyan Latief, telah mematangkan langkahnya untuk bertarung di ring pemilihan anggota Legislatif DPR RI mendatang, " Jelasnya.
Dia Koordinator Tim Pemenangan Riyan Latief, menambahkan bahwa dengan pemasangan baliho ini, sebagai wujud bagian nyata dari Riyan Latief.
" Pembuktian nyata dari Riyan Latief, bahwa dirinya telah siapa bertarung dikanca perpolitikan khususnya, pemilihan Legislatif DPR RI Pusat, " Imbuhnya.
Menurut Koordinator Tim Pemenangan Riyan Latief, bahwa baliho Riyan Latief, telah tersebar.
" Telah tersebar diberbagai sudut di Kota Palopo, dan Luwu Raya pada umumnya, " Pungkasnya.
Sebelumnya, beberapa waktu lalu, saat Koordinator Sulselbar Media Wartasulsel.id, mewawancarai langsung Riyan Latief, di salah satu di Kota Palopo dia mengatakan bahwa aspirasi masyarakat Tana Luwu, ingin jadi provinsi itu harus dibawa.
" Aspirasi itu harus dibawa, dan proses politiknya dipusat, " Ujar Riyan Latief.
Ryan Latief, salah satu putra terbaik asal Luwu Timur dan dia terpilih menjadi Ketua Umum (Ketum) Asosiasi Pengusaha Tambang Indonesia (APTPI).
*QMH. Yoga*