Hari Ketiga Ops Patuh, Satlantas POLRES Bone Tindaki 55 Pengendara Bandel
simak'
kpu
karebaparlementa'
karebaparlementa'

Hari Ketiga Ops Patuh, Satlantas POLRES Bone Tindaki 55 Pengendara Bandel

Jumat, 19 Juli 2024,


BONE-WARTASULSEL.ID  Hari ke-3 pelaksanaan Operasi Patuh 2024, Satlantas POLRES Bone menindak sebanyak 55 pengendara yang terkonfirmasi melakukan pelanggaran lalulintas, sebagaimana keterangan tertulis yang dikirim KASI Humas POLRES Bone yang diterima Awak media Wartasulsel, Kamis 18 Juli 2024.

KAPOLRES Bone, AKBP Erwin Syah menyampaikan melalui KASAT Lantas Polres AKP Asep Wahyudi, mengatakan, 
“Di hari ketiga Ops Patuh, ada 55 kendaraan terkonfirmasi melakukan pelanggaran, yakni 25 pengendara mendapat tilang manual, 10 tilang elektronik, 15 ETLE dan sebanyak 5 pengendara mendapat teguran," jelasnya.

Sementara di hari pertama Ops Patuh, 4 pelanggar mendapat tilang manual, 15 tilang ETLE, dan 3 teguran. Dan dihari kedua, kami mengeluarkan 25 tilang manual, 15 ETLE, dan 3 teguran.

Jenis pelanggaran yang banyak di temukan, yaitu tidak menggunakan helm, melanggar rambu lalulintas atau apil dan TNKB.

Selain itu,  AKP Asep Wahyudi menambahkan, pihaknya juga memasang spanduk 7 lembar, leaflet 65 lembar dan stiker 74 lembar, bilboard 1 di hari ketiga Ops Patuh 2024 

KASAT Lantas menghimbau kepada pengendara untuk tertib berlalu lintas dengan melengkapi surat kendaraan dan tidak melakukan pelanggaran di jalan raya untuk menciptakan untuk menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas).

“Kami berharap agar masyarakat dapat meningkatkan kesadarannya dalam berlalu lintas, sehingga meminimalisir angka kecelakaan yang bisa berakibat fatal,” tutupnya. *QMH*AHAS*
loading...

TerPopuler