Berkas Lengkap, Trisal- Ome Siap Tarung, Ikrar: All Out, Hasriani: Target Kemenangan
simak'
iklan
sekda
karebaparlementa'
karebaparlementa'

Berkas Lengkap, Trisal- Ome Siap Tarung, Ikrar: All Out, Hasriani: Target Kemenangan

Rabu, 28 Agustus 2024,


PALOPO.WARTASULSEL. ID - Sebelum mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palopo, pengurus DPC Gerindra dan DPC Demokrat, menggelar pertemuan dengan pasangan calon Wali Kota Palopo, Trisal Tahir dan Bacalon Wakil Wali Kota Palopo, Akhmad Syarifudin.


Di pertemuan tersebut, dihadiri Ketua DPC Demokrat Kota Palopo, Ikrar, Ketua Partai Gerindra, Hj. Hasriani, Ketua tim pemenangan Trisal Tahir - Akhmad Syarifudin, Mustahir Sidu, anggota DPRD terpilih Batta Menurun, Cendrana Saputra Martani, Rustam Taruk, Taming Somba, Chandra Isak, Nureny serta pengurus DPC Partai Gerindra dan Partai Demokrat.

Pertemuan itu, di mana pasangan tersebut, melaksanakan penandatanganan Model B pernyataan pencalonan parpol dan riwayat hidup pasangan calon di persetujuan parpol. Di antaranya penandatanganan dari Partai Gerindra dan Partai Demokrat sebagai pengusung Pasangan Calon Trisal Tahir dan Akhmad Syarifudin.

Di Cafe D'Twins, Bacalon Wali Kota Palopo, Trisal Tahir, mengatakan, bahwa terima kasih kepada LO dan seluruh tim yang telah melengkapi berkas kami.

"Dan kami telah siap untuk mendaftar pada tanggal 29 Agustus 2024. Siap untuk bertarung,"  ujar Bacalon Wali Kota Palopo, Trisal Tahir. Selasa, 27 Agustus 2024 malam.

Di tempat yang sama, Bacalon Wakil Wali Kota Palopo, Akhmad Syarifudin, mengungkapkan, Partai Gerindra, Demokrat solid untuk memenangkan Pilkada Palopo untuk periode 2024-2029.

"Dengan kolaborasi dua partai raksasa ditambah PKB non kursi. Insyaallah kerja kerja kita mencapai pada tujuannya,"  ungkap Bacalon Wakil Wali Kota Palopo, Akhmad Syarifudin, yang populer disapa Ome, sembari menegaskan, kami siap tempur.

Sementara itu, Ketua DPC Demokrat Kota Palopo, Ikrar, menjelaskan, bahwa pertemuan malam ini dilaksanakan penandatanganan syarat pencalonan. Dan, yang wajib disiapkan SK DPP Pengusung Gerindra dan Demokrat berupa salinan, itu sudah ditangan paslon. 

"Kemudian, SK salinan pengurus tingkat kota dari Partai Gerindra dan Demokrat. Dan, wajib Form B Persetujuan Parpol KWK. (Asli) Demokrat dan Gerindra. Lalu, Form B pencalonan KWK yang ditandai tangani, Form B Parpol KWK dan form pasangan masing-masing Form KWK riwayat hidup. Komposisi nya sangat siap Gerindra dan Demokrat. Kami All Out dan siap memenangkan pasangan calon Trisal Tahir dan Akhmad Syarifudin,"  jelas Ketua DPC Demokrat Kota Palopo, Ikrar, yang sebelumnya, telah dilangsungkan penandatanganan sebagai syarat bagi paslon.

Di kesempatan yang sama, Ketua Gerindra Kota Palopo, Hasriani, menegaskan, bahwa 
kerja kerja kita, sangat jelas untuk mencapai tujuan yang diharapkan masyarakat Kota Palopo, untuk kota lebih maju dari sekarang. 

"Sebelumnya, kami telah melakukan konsolidasi dan merapatkan barisan, hingga mesin partai telah siap dengan tim yang ada. Capaian kerja kerja kita akan capai target kemenangan,"  tegas Ketua Gerindra Kota Palopo, Hasriani, sembari menguatkan para tim yang hadir.

Berikut pernyataan sikap anggota dewan terpilih dari Partai Gerindra dan Partai Demokrat: 

-Pernyataan sikap Batta Manurun, kami sudah nyalakan mesin partai, semua akan bergerak. Kami memaksimalkan pemilih/suara di wilayah dapil - dapil kita. Akan saya tambahkan untuk pasangan Trisal Tahir dan Akhmad Syarifudin.

- Pernyataan sikap Nureny: terima kasih Partai Demokrat untuk mendukung Trisal Tahir dan Akhmad Syarifudin, dan hadir juga media. Bahwa kami Partai Gerindra dan Demokrat memaksimalkan potensi ini. Dan, tim yang dibentuk di lapangan, tidak di beda - bedakan dan tidak ada bentrok.

- Kami berdua dengan Cendrana Saputra Martani, berusaha memenangkan wilayah di dapil kami yakni, di Wara Timur.

Selain pernyataan dari anggota dewan, pernyataan sikap pun diungkapkan Haedar Djidar dan Haerul Salim. Menurut Haedar Djidar, kami bisa memenangkan Trisal Tahir dan Akhmad Syarifudin, pertemuan ini sebagai energi baru. Di Palopo kita berharap kedua tokoh ini, setelah diulas sebagai putra daerah tidak ada alasan untuk tidak memenangkan paslon ini. 

"Kami sudah siap tarung. Jadi, kita tidak ada keraguan, sehingga optimis itu harus dibangun. 90 hari itu dibutuhkan soliditas, sehingga optimis perlu kita jalankan di lapangan nantinya,"  cetus Haedar Djidar.

Sementara itu, Haerul Salim, menegaskan, bahwa genderang sudah kita tabuh, untuk Trisal Tahir dan Akhmad Syarifudin.

"Dan malam ini, saya wakafkan untuk Trisal Tahir dan Akhmad Syarifudin,"  tegas Haerul Salim.

Untuk diketahui, Paslon (Pasangan calon) Wali Kota Palopo dan Wakil Wali Kota Palopo, Trisal Tahir dan Akhmad Syarifudin, dijadwalkan mendaftar di KPU pada hari Kamis, 29 Agustus 2024, sekira pukul 15.30 Wita, sore hari. Dan, menghadirkan para tokoh di antaranya, Unru Baso, anggota DPR-RI terpilih dan anggota DPR -RI Frederick Kalalembang, kemudian anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, Marjono dan Irwan Hamid dari PKB.

*QMH. Yoga*
loading...

TerPopuler