Tim Pemenangan Beramal Disinergikan, Andi Akmal Pasluddin Kumpulkan Tim AAP di Salomekko
simak'
iklan
sekda
karebaparlementa'
karebaparlementa'

Tim Pemenangan Beramal Disinergikan, Andi Akmal Pasluddin Kumpulkan Tim AAP di Salomekko

Selasa, 03 September 2024,


BONE-WARTASULSEL.Id.  Pertemuan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bone,  Andi Asman Sulaiman dan Andi Akmal Pasluddin dalam suasana hangat dan erat pada saat konsolidasi Tim pemenangan AAP di rumah kediaman Andi Akmal Pasluddin,      di Desa Mappatoba, Kecamatan Salomekko, Senin, 2 September 2024).

Bapaslon yang akrab dengan tagline "Beramal" mengajak masyarakat untuk santun dalam menyukseskan Pilkada Bone 2024.

Bakal calon (BALON) Bupati Bone, Andi Asman Sulaiman menyampaikan tekad pasangan Beramal mewujudkan Bone lebih baik.

"Jangan habiskan energi untuk hal buruk, tetapi kita harus santun dan beramal, karena tinggal beberapa hari lagi pencoblosan,"  seru Andi Asman.

Lanjutnya Andi Asman, "Saya sangat bersyukur dengan adanya Konsolidasi antara Tim AAP dan Beramal untuk bekerjasama dilapangan nanti," Harapnya.

Kata Andi Asman yang merupakan mantan camat Barebbo, untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat di Bone. Maka prioritas utama yang akan dibenahi jika mendapatkan amanah memimpin adalah sektor infrastruktur terutama jalan dan mendorong pertanian dan peternakan untuk merubah ekonomi di Kabupaten Bone.

Senada hal itu juga disampaikan Balon Wakil Bupati Bone, Andi Akmal Pasluddin.

Kata Andi Akmal Pasluddin, hal utama yang akan mendapat perhatian adalah mendorong sektor pertanian perkebunan serta peternakan, lebih utama menjadi perhatian kami adalah perbaikan jalan.

"Bersama Andi Asman Sulaiman, kita memprioritaskan memperbaiki jalanan untuk masyarakat," tuturnya.

Andi Akmal tekankan, "sampaikan apa yang telah kita kerjakan kepada masyarakat, kita tidak perlu lagi banyak bicara, fakta dilapangan yang membuktikan," pesan Andi Akmal Pasluddin keseluruhan tim pemenangannya.

Di tempat yang sama,  Ketua DPRD Sementara Kabupaten Bone, Bustanil Arifin sebagai Kader Partai Gerindra dan partai pengusung Beramal menuturkan, sosok Andi Asman Sulaiman dan Andi Akmal Pasluddin sudah tidak diragukan lagi. Kerjanya jelas dan terbukti.

Ketua Tim Sahabat AAP, Andi Haeril Adfa menyampaikan, figur Andi Asman dan Andi Akmal berangkat dari bawah.

"Insya Allah Pasangan Beramal membawa kebaikan. Mari sukseskan PILKADA Bone, Wujudkan politik riang gembira," tandasnya. 


Tujuan kegiatan ini, "untuk menyatukan tim AAP dengan tim beramal untuk bersama sama memperjuangkan kemenangan Beramal," ungkapnya Aher panggilan akrab Andi Hairil Afda, Staf ahli Andi Akmal Pasluddin di DPR.*QMH*AHAS*
loading...

TerPopuler