Musrenbang Kelurahan Bila, Pembangunan Jembatan Sewo-Abbongkrakenge Masuk Program 2026
simak'
karebaparlementa'
karebaparlementa'
karebaparlementa'

Musrenbang Kelurahan Bila, Pembangunan Jembatan Sewo-Abbongkrakenge Masuk Program 2026

Selasa, 21 Januari 2025,


SOPPENG.WARTASULSEL.ID-Kelurahan Bila Kecamatan Lalabata Kabupaten Soppeng gelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) dalam rangka penyusunan RKPD tahun 2026 ,Selasa 21/1/2025

Lurah Bila Heriyadi dalam arahannya mengatakan,Musrenbang bertujuan untuk merumuskan prioritas pembangunan, termasuk rencana kerja tahunan dan program yang akan menjadi fokus utama di tahun anggaran berikutnya. 

"Proses ini memastikan bahwa pembangunan yang dilakukan sesuai dengan kebutuhan dan aspirasi masyarakat.Silahkan ajukan apa yang akan diusulkan"Ucapnya 

Sementara ketua DPRD Soppeng A.Muhammad Farid mengatakan, Musrenbang menjadi usulan dan aspirasi untuk perkembangan wilayah khususnya di kelurahan Bila .

"mari kita bersama menyampaikan usulan masyarakat dan tetap mengawal aspirasi Masyarakat"Tandasnya 

Dalam Musrenbang tersebut, masyarakat mengusulkan pembangunan jembatan Sewo -Abbongkerekengnge tahun 2026 serta sejumlah program pembangunan lainnya dan pemberdayaan masyarakat serta normalisasi sungai Sewo-Lapajung.

Turut hadir, anggota DPRD Soppeng dari fraksi PDIP,utusan SKPD,ketua LPMK dan RT/RW serta Tokoh Masyarakat.

#SBR#

RINGKASAN AKUN PEMERINTAH KAB. BONE T.A. 2025

loading...

TerPopuler