PALOPO.WARTSULSEL.ID - Akan segera berlangsung event berskala nasional di kota kesayangan anda, di mana para pecinta olahraga, akan disajikan dalam Samsung Half Marathon 2025.
Dalam kegiatan Press Conperence itu dihadiri Wakil Ketua I DPRD, Arisal Latief, perwakilan Samsung, Erwin, Sekda Kota Palopo, Ilham Hamid, Kadis DLH Kota Palopo, Emil Nugraha, Kadis Dishub.
Ketua Panitia Pelaksanaan, Darwis, yang juga sebagai Ketua DPRD Kota Palopo, mengatakan, bahwa Launching Samsung Half 2025, merupakan event yang membawa nama besar daerah Kota Palopo.
"Tidak mudah menggaet Samsung. Pada saat event ini berlangsung, akan ditayangkan Samsung Indonesia secara menyeluruh," ujar Darwis, sembari tersenyum lebar. Sabtu, 22 Februari 2025 malam, di
Diungkapkannya, ini berawal dari bincang warung kopi. Dengan komunikasi yang baik maka terwujudlah persiapan event Samsung Half.
"Insyaallah, kita dapat dukungan dari Pemkot Palopo. Branch ini sangat populer, ini tentang Kota Palopo. Dijadwalkan tanggal 3 Agustus 2025, akan berlangsung event ini. Untuk itu, kami butuh dukungan pemerintah dan pihak lainnya, dalam menyukseskan event nasional ini. Runner ini, sebagai ajang silaturahmi dan mengekspor Kota Palopo," ungkapnya.
Di tempat yang sama, perwakilan Samsung, Erwin, menuturkan, kegiatan hari ini melihat review di tahun 2023. Samsung berterima kasih dengan Pemkot Palopo
"Dan Samsung layak dari bagian event run ini. Kota ini butuh sesuatu yang besar dengan Samsung New Face," tuturnya.
Sementara itu, Ilham Hamid, yang sekaligus membuka press conference, menjelaskan, sangat mengapresiasi atas persiapan event ini dengan menggandeng Samsung, itu luar biasa, butuh waktu, pikiran dan tenaga.
"Pihak kami akan membackup event ini, sebab ada pemutaran ekonomi. Efek sumber untuk pendapatan daerah. Selain itu, hal ini untuk menjaga stabilitas ekonomi, hingga ketersediaan pangan. Dengan kegiatan Runner Pemkot Palopo kami support," jelas Ilham Hamid, mewakili Pj Wali Kota Palopo.
Untuk diketahui, Press Conperence Half Marathon 2025, akan kembali menggelar Press Conperence yang kedua, untuk menghadirkan berbagai informasi baru termasuk Jersey.
*QMH. Andi Polyogama Anthon*